Banner Iklan kpu
Sosial  

Aksi Sosial Komunitas Vapers Sumedang Gandeng Bazas

KORSUM.ID–Berbicara tentang vaping , bisa dikatakan sudah menjadi gaya hidup baru bagi sebagian kalangan. Hal tersebut dapat terlihat dengan terbentuk banyaknya komunitas Vape. Salah satunya komunitas Vapers Sumedang.

Berawal dari kecintaan pada Vape, maka dibentuklah komunitas Vapers Sumedang pada Juni 2019 lalu.

“Saat ini sudah tercatat sekitar 150 anggota.
Awalnya kami menjaring vaper dengan device yang sama di medsos, kemudian kumpul-kumpul,” Kata Arris ketua Umum Vapers Sumedang Jumat (20/11/2020).

Di komunitas ini mereka memanfatkan sebagai tempat sharing, edukasi dan tak lupa berbagi untuk mereka yang membutuhkan.

Jumat, 20 November 2020, mereka melakukan aksi sosial dengan memberikan donasi melalui Bazas unit Sumedang.

“Insya Allah, ke depan kami dapat berbagi kembali dengan yang lebih banyak.”Jelasnya

Lebih jauh Arris mengatakan, hampir disetiap pertemuan dengan anggota komunitas Vapers Sumedang dibarengi dengan kegiatan sosial.

“Kami sudah bekerjasama dengan Bazas (Balai Zakat dan Sodaqoh, red) untuk penyaluran bantuan amal. Anggota minimal pada setiap bulannya ada 100 orang ngumpulin donasi untuk bantuan.” Tuturnya

Ia berharap komunitasnya dapat lebih aktif lagi di kegiatan sosial kemasyarakatan dan budaya.

” Harapan kami kedepan untuk ke user veper lebih aktif lagi ke kegiatan budaya dan sosial”. Harapnya

Ditempat yang sama ketua Bazas Hilman Muhamad Palevi mengapresiasi kegiatan sosial dari komunotas vapers di Sumedang.Pasalnya mereka masih peduli terhadap sesama dengan melakukan aksi sosial.

“komunitas vaper sumedang yang didominasi kaum milenial masih inget untuk saling berbagi. Hal itu membuat komuntitas tersebut semakin berharga,” Katanya