SUMEDANG, 3 Juli 2024 – Sejak dilantik menjadi Bupati Sumedang pada 5 Juli 2013 lalu, Mendiang H. Endang Sukandar memiliki keinginan untuk mewujudkan jalan penghubung Sukasari – Lembang dibangun sebagai Visi Misi nya menjadi Bupati.
Namun, harus terhenti karena takdir berkata lain, H.Endang Sukandar berpulang ke pangkuan sang pencipta sebagai putra terbaik di Kabupaten Sumedang pada 2 November 2013, warga Sumedang berduka waktu itu.
Disayangkan, keinginan Mulia mendiang H.Endang Sukandar sudah 11 tahun berjalan ini, masih belum terwujud untuk membangun jalan Sukasari – Lembang sepanjang kurang lebih 22 km.
“Jalan Sukasari – Lembang yang terbentang kurang lebih 22 km itu kaya dengan view alam yang mempesona, seandainya jalan tersebut dulu sudah terbangun, ekonomi masyarakat jelas akan meningkat, parawisata apalagi,” kata salah satu warga Sumedang, Sopian Apandi, saat diwawancarai wartawan di kediamannya.
Sangat disayangkan, kata Sopian, mendiang H.Endang Sukandar dengan cita citanya yang mulia sampai saat ini belum bisa terwujudkan, entah apa persoalanmya.
“Sudah 11 tahun kurang lebih, sejak beliau wafat, sampai saat ini, pembangunan jalan Sukasari – Lembang masih sebatas wacana, padahal dulu sudah sangat matang perencanaan dan progres ketika almarhum masih ada,” ucapnya lirih.
Jalan Sukasari – Lembang itu, benar benar potensi yang sangat luar biasa ketika jalan itu sudah dibuka dan terbangun, dan semua orang pastinya tahu akan hal itu.
“Jadi, apakah akan diteruskan keinginan almarhum H.Endang Sukandar ketika nanti di Pilkada dengan bupati dan wakil bupati terpilih? Yang jelas jelas dengan potensi luar biasa, jadi, apa kabarnya jalan Sukasari – Lembang,” pungkasnya.**