Wisata  

Meski Kena Final, Rehab Gedung Geotheater Masih Tetap Dilanjut

Gedung kesenian Geotheater yang beberapa waktu lalu hancur akibat diterpa angin kencang, kini akhinya diperbaiki

Sumedang, KORSUM.ID – Gedung kesenian Geotheater yang beberapa waktu lalu hancur akibat diterpa angin kencang, kini akhinya diperbaiki. Warga mempertayakan rehab gedung yang katanya sudah kena final, tapi proses perbaikan masih tetap dilanjut.

Menurut pentauan media ini, Minggu (26/12/21) gedung Geotheater yang berdiri diatas tanah kasa Desa Sukamaju Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang, tampak beberapa orang pekerja sedang memperbaiki gedung tersebut.

Rangka atap kayu gedung kesenian (Geotheater) yang hancur ditiup angin itu, diganti dengan rangka baja ringan. Sementara genting yang dulunya pakai kayu Sirap, diganti menggunakan genting merek Onduvilla.

“Perbaikan gedung itu sudah hampir dua bulan, tapi masih belum selesai. Bahkan informasinya, pihak perusahaan yang pemborong rehab gedung itu sudah difinal pemerintah karena batas waktu pekerjaan sudah habis. Tapi aneh, meski sudah difinal tapi pekerjaan rehab masih tetap dilanjut, ” ujar Nanang warga itu.

Warga itu mengungkap proses rehab gedung yang tidak memperkerjakan warga setempat, tapi banyak melibatkan warga salah satu Desa di Sumedang Selatan. Bahkan ada warga setempat yang melamar kerja, tapi ditolak pihak pemborong.

Masih ditempat yang sama. Keterangan seorang pekerja, membenarkan bahwa pekerjaan rehab sudah difinal pemerintah karena batas waktu sudah habis pada 25 Desember kemarin.

“Saya mah hanya disuruh berkerja, ” sebut pekerja yang tidak diketahui namanya.

Pekerja yang ngaku warga Desa Margalaksana itu mengungkapkan alasan keterlambatan rehab gedung. Kata dia, faktor cuaca yang saat ini terus mengguyur termasuk ketidaksesuaian antara realita pekerjaan dilokasi dengan perencanaan yang tertuang dalam gambar.

“Fator keterlambatan ini, salah satunya menunggu keputusan penyesuaian gambar. Sehingga papan proyek tidak dipasang dulu, disimpan dibelakang gedung karena batas waktu rehab sudah habis, ” ujarnya.

Papan proyek yang sudah tersimpan dipojok gedung itu, masih jelas tertulis Pemda Sumedang dan Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan.

Di papan proyek itu juga tertulis pekerjaan, rehabilitasi gedung Geoteater dengan nomor SPK 04/SP/PPK/REHAB-GEO/DPKPP/2021 tertanggal 27 September 2021. Sementara waktu pelaksanaan, 90 hari kalender yang dimulai 27 September s/d 25 Desember 2021 dengan nilai kontrak Rp. 791, 7 juta yang dilaksanakan CV. Abiyoga Pratama.