Tebar Kujang di Makodim 0610 Sumedang

Sumedang, KORSUM – Puluhan wartawan dari Media cetak, elektronik dan online yang telah tergabung dalam Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Ikatan Wartawan Online (IWO), Forum Komunikasi Wartawan Sumedang (Forkowas) serta Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sumedang ikuti kegiatan Temu Bareng Komunitas Jurnalis Kodim 0610/Sumedang (Tebar Kujang) di Aula Makodim 0610/Sumedang, Jum’at (10/1/2020).

Dandim 0610/Sumedang, Letkol Arh Novianto Firmansyah menyatakan, pihaknya sengaja mengundang para awak media untuk hadir dalam kegiatan Tebar Kujang.

“Kegiatan ini merupakan ajang dalam mempertajam Silaturahmi dengan awak media yang biasa meliput di Sumedang,” ujarnya.

Melalui kegiatan tersebut, sambung Dandim, diharapkan terjalin hubungan yang sinergis antara Kodim 0610/Sumedang dengan insan pers lebih baik lagi.

“Kami pun mengucapkan terimakasih, kepada awak media yang telah memberitakan kegiatan-kegiatan dilingkungan Kodim 0610/Sumedang, mengingat peranserta TNI dalam menjaga keutuhan NKRI serta membantu membangun Kab. Sumedang ke arah yang lebih baik lagi,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Forkowas, Azis Abdullah mengapresiasi positif terkait kegiatan Tebar Kujang kendati perdana dilaksanakan oleh Kodim 0610/Sumedang.

“Intinya, kami sepakat menjalin kemitraan dengan Kodim 0610/Sumedang. Meski kegiatan ini dilaksanakan secara sederhana berupa makan nasi liwet bersama Dandim 0610/Sumedang dengan jajarannya namun, ini sangat bermakna demi tercipta komunikasi yang lebih baik lagi kedepannya,” ucap Azis.

Hal senada, di apresiasi positif oleh Ketua IWO Sumedang, Maman Koswara, bahwa kegiatan tersebut dinilai sangat baik pasalnya, melalui kegiatan Tebar Kujang diharapkan mampu mewujudkan hubungan yang sinergis antara Kodim/0610 dengan para awak media.

“Kegiatan yang mengusung tema, Tebar Kujang ini sangat bagus sehingga, kami berharap tak hanya dilaksanakan hanya sesaat, namun, dapat dilaksanakan secara berkelanjutan,” pungkasnya.