KORSUM.ID – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meminta pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota, untuk memperhatikan bonus atau hadiah yang diberikan kepada para pemenang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).
“Jadi saya minta bagi mereka yang berhasil menjadi juara, mendapatkan perhatian lebih. Khususnya, bonus dan hadiah untuk juara-juara yang memenangkan MTQ di tingkat provinsi,” kata Pak Uu, saat membuka MTQ Ke-37 Provinsi Jawa Barat di Halaman IPP Sumedang, Minggu, (19/6/2022).
Uu menuturkan, pemerintah serta sponsor. Baik dari pejabat perorangan maupun dari dana CSR, sering kali memberikan bonus bagi juara-juara keolahragaan dari berbagai macam cabor.
Akan tetapi, sambung Uu, dirinya belum pernah mendengar hadiah dan bonus yang besar untuk para juara MTQ seperti halnya bonus bagi atlet olahraga.
“Saya memahami, hadiah dari berbagai macam cabor sangat luar biasa. Ada hadiah dari APBD, ada hadiah dari pejabat, ada hadiah dari CSR. Bahkan, ada yang mendapat hadiah emas dan ratusan juta. Namun, saya tidak pernah mendengar, juara MTQ mendapatkan hadiah ratusan juta dari kepala daerah atau bupati,” ungkap Uu.
Oleh karena itu, lanjut Uu, saya berharap pemerintah daerah di Jawa Barat, nantinya memberikan perhatian lebih kepada para juara MTQ.