SKPD  

BAPPPPEDA Sumedang Persiapkan Penilaian Aksi Konvergensi Stunting Tahun 2021

Stunting - Korsum.id

SUMEDANG, KORSUM – Dalam rangka percepatan penurunan angka stunting Tahun 2021, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang melalui Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Sumedang melakukan rapat persiapan Penilaian Aksi 5-8 Konvergensi Stunting Tahun 2020 dan Pengisian Aksi 1-4 Konvergensi Stunting Tahun 2021, bertempat di ruang rapat Tadjimalela Kabupaten Sumedang. Kamis, (15/04/2021)

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sub Bidang Sosial Kesehatan Tenaga Kerja dan Kependudukan pada BAPPPPEDA Kabupaten Sumedang Dra. Mety Supriatin, M.Si, dihadiri oleh SKPD terkait selaku Gugus Tugas Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Sumedang dan tamu undangan lainnya.

“Di Tahun 2020, Kabupaten Sumedang mendapat penghargaan sebagai Kabupaten Terbaik III dalam Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Terintegrasi tingkat Nasional Regional II, dan piagam penghargaan sebagai Kabupaten Terbaik I kategori Kabupaten dengan Kinerja Terbaik dalam Pelaksanaan Aksi Konvergensi Penurunan Stunting di Tahun ke II tingkat Jawa Barat”. Ujar Meti.

Meti mengatakan, hari ini akan melakukan pembahasan terkait persiapan penilaian Pengisian Aksi 1-4 Konvergensi Stunting Tahun 2021 yang harus sudah dilaksanakan paling lambat bulan Mei.

“Kemudian persiapan rembuk stunting tahun 2021 dan untuk pengisian aksi 5-8 yang sudah kita laksanakan akan kita koreksi satu-persatu”. Ucapnya.

Masih menurut Meti, disamping itu, pada hari ini BPK RI akan berkunjung terkait upaya penurunan stunting di Kabupaten Sumedang.