Sumedang Raih Prestasi Membanggakan di Hari Jadi ke-446: Bukti Komitmen Menuju Kesejahteraan Masyarakat

Prestasi di Hari Jadi ke-446

SUMEDANG – Kabupaten Sumedang menorehkan prestasi gemilang di tengah perayaan Hari Jadi ke-446. Kerja keras dan dedikasi aparatur pemerintah bersama seluruh pemangku kepentingan membuahkan hasil manis dengan diraihnya penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah (PPD) Terbaik II Jawa Barat Tahun 2024.

Pencapaian ini menjadi kado istimewa bagi Sumedang, sekaligus penegasan komitmen dan kesungguhan dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Kepala Bappppeda Kabupaten Sumedang, H. Agus Wahidin, S. Pd, M. Si., menerima langsung penghargaan tersebut pada acara puncak Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Jawa Barat 2024 di Ballroom Luxury Trans Hotel Jalan Gatot Subroto Bandung, Senin (22 April 2024) dari Sekretaris Daerah Jawa Barat, Herman Suryatman.

Dengan penuh rasa syukur dan bangga, Agus menyampaikan kegembiraannya atas raihan tersebut. “Alhamdulillah, Sumedang kembali mengukir prestasi dengan predikat Terbaik II. Terbaik I diraih oleh Kabupaten Garut dan Terbaik III Kabupaten Sukabumi,” ucapnya.

Lebih lanjut, Agus mengungkapkan bahwa konsistensi Sumedang dalam berada di peringkat tiga besar tingkat Jawa Barat menjadi bukti nyata dedikasi seluruh aparatur pemerintahan dalam mengabdikan diri untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pencapaian ini tidak lepas dari dukungan dan kontribusi semua pihak. “Terima kasih untuk semua pihak. Kami adalah bagian yang terus berupaya secara bertahap dan konsisten agar Pemerintah Kabupaten Sumedang senantiasa juara. Juara di atas, juara di bawah, juara di langit dan juara di bumi. Dan yang paling utama adalah juara di hati rakyat,” pungkas Agus.

Prestasi ini menjadi motivasi bagi Sumedang untuk terus berbenah dan meningkatkan kinerja dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah. Dengan semangat kolaborasi dan gotong royong, Sumedang optimis dapat mencapai cita-citanya sebagai kabupaten yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan